6 Cara Hidup Hemat Ala Sentul Alaya


Pada umumnya, pengelolaan dari keuangan pribadi maupun keluarga biasanya dilakukan saat telah memegang sisa uang bulanan. Namun, hal paling biasa yang sering terjadi dalam kasus ini adalah godaan untuk menghamburkannya. Inilah salah satu penyebab yang membuat Anda tidak jarang untuk tidak menabung dan hal itu pasti akan terulang kembali terus-menerus. Mengubah lifestyle memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Ibaratkan mobil, memberhentikan lifestyle sama dengan menginjak rem. Harus perlahan dan juga tenang, hal ini dilakukan agar Anda dapat memberhentikan lifestyle tidak baik itu secara perlahan-lahan. Berikut adalah cara yang bisa Anda jadikan sebagai pedoman untuk menghemat pengeluaran.

 

  1. Seduhlah kopi di rumah

Jika Anda adalah orang yang wajib mengkonsumsi kopi dan juga tipe orang yang menyukai hal instan seperti membeli kopi di kedai kopi, maka ada baiknya jika Anda memulai untuk mengurangi pengeluaran dari hal kecil seperti ini. Anda dapat menyeduh kopi sendiri di rumah dan perbandingan yang akan Anda rasakan akan jauh lebih besar yaitu Anda dapat lebih menghemat pengeluaran Anda hanya dari segelas kopi.

 

  1. Gunakan kupon promo

Jika Anda memang belum terbiasa dengan menghemat pengeluaran, makan Anda dapat mengumpulkan kupon promo dari mana saja untuk mendapatkan promo disaat Anda memang sudah tidak tahan untuk membeli sesuatu tersebut. Tapi, tetap saja Anda harus tetap membatasi pengeluaran Anda. Jangan karena terdapat promo, maka Anda kalap untuk mengeluarkan uang!

 

  1. Catat semua pengeluaran harian

Hal ini adalah salah satu hal yang mungkin dapat menjadi life changing bagi Anda yang seringkali lupa untuk menabung. Mencatat pengeluaran Anda sekecil apapun dapat membantu Anda untuk mengetahui pengeluaran yang telah digunakan dan keperluan apa saja. Hal ini dapat menjadi satu acuan untuk Anda yang masih suka lupa tentang pengeluaran Anda.

 

  1. Minimalisir pengeluaran tidak perlu

Jika Anda ingin menghemat banyak uang, salah satu hal yang harus Anda kekang adalah keinginan untuk membelanjakan uang terhadap hal yang tidak perlu. Anda dapat mencoba memasak sendiri di rumah dan membawa bekal. Lalu, jika Anda suatu hari diajak hangout dengan teman-teman, Anda dapat membawa snack dan minuman sendiri dari rumah. Selain untuk mengurangi penggunaan tempat makan plastik, Anda juga dapat menghemat pengeluaran Anda dengan cara ini.

 

  1. Gunakan pembayaran auto debet

Penggunaan fasilitas auto debet sangat bermanfaat untuk Anda yang kerap kali lupa untuk membayar tagihan bulanan Anda. Semua tagihan seperti asuransi, telepon, listrik, air, dan lain sebagainya akan dibayarkan secara otomatis setiap tanggalnya. Dengan demikian, Anda tidak perlu lagi lupa membayar tagihan dan menunggak hingga harus membayar dendanya yang justru akan menghambat proses Anda dalam menabung untuk membeli rumah.

 

  1. Jadikan weekends untuk satu hari tanpa pengeluaran

Sisihkan satu hari dari waktu Anda untuk melakukan hari tanpa pengeluaran. Hal ini dinilai cukup efektif untuk Anda yang ingin diet pengeluaran dadakan. Ibaratkan dengan puasa. Bedanya, Anda bisa melakukan me time di rumah dengan keluarga, seperti belajar memasak atau juga melakukan hobi lain. Selain dapat memperkecil pengeluaran, Anda juga tidak perlu repot untuk menghadapi banyaknya orang di saat weekend.

 

Itulah tadi ulasan tentang cara mengatur lifestyle agar Anda dapat cepat membeli rumah. Bagi Anda yang sedang mencari hunian impian, maka Anda dapat mengintip hunian dari perumahan Sentul Alaya. Perumahan Sentul Alaya sendiri menawarkan 6 cluster, yang masing-masing memiliki tipe rumah yang berbeda. Setiap tipenya dirancang dengan tingkat ketelitian dan estetis yang tinggi oleh arsitek berpengalaman dengan tujuan untuk menghasilkan desain tempat tinggal yang tidak hanya nyaman, tetapi juga berkelas. Untuk informasi lebih lanjut, maka Anda dapat memperolehnya melalui website official Sentul Alaya di http://www.sentulalaya.com/.

Related article:

6 Tips Mendekorasi Ruang Tamu di Perumahan Sentul Alaya part 2

Mendekorasi ruang tamu tidak hanya bertujuan untuk mempercantik ruangan, namun juga menciptakan suasana ruangan yang sekiranya akan membuat nyaman orang lain untuk berkunjung kerumah Anda.

READ MORE
Ragam Jenis Kabinet Dapur Pemanis Untuk Hunian Anda Di Sentul Alaya (part 2)

Dapur merupakan salah satu ruangan yang memiliki fungsi penting yang ada di dalam rumah. Fungsi dari dapur sendiri juga sangatlah banyak dan tidak melulu hanya untuk kegiatan masak-memasak. Memiliki sebuah dapur yang bersih dan punya nilai estetis tentu akan sangat indah bukan? Apalagi segala yang memiliki nilai estetika juga dapat membuat suasana hati menjadi lebih semagat.

READ MORE
Inspirasi Bentuk Karpet Untuk Maksimalkan Hunian di Sentul Alaya

Ada banyak hal yang perlu Anda pelajari tentang memilih sebuah karpet yang tepat untuk di aplikasikan pada hunian Anda. Beberapa hal seperti kegunaan hingga estetika tentu akan berperan besar dalam pembentukan sebuah ruangan yang terasa nyaman untuk ditinggali.

READ MORE